JADWAL PELAKSANAAN
- Sabtu, 08 Juli 2023
- Administrator
- 0 komentar
- Waktu Pendaftaran PPDB pada SMP Negeri/Swasta Kabupaten Sumenep Tahun Ajaran
2023/2024 secara serentak dimulai pukul 08.00 s.d.14.00 WIB kecuali pada Hari jum’at
dimulai pukul 08.00 s.d.10.30 WIB bagi Orang Tua/Wali/Calon Peserta Didik Baru yang
melakukan pengajuan pendaftaran melalui satuan pendidikan, sedangkan Pengajuan
pendaftaran secara mandiri dari rumah (PPDB From Home) berlangsung selama 24 jam sesuai
jadwal jalur penerimaan.
a. Pendaftaran Calon Peserta Didik Baru melalui:
i. Jalur Afirmasi dimulai hari Senin, tanggal 26 Juni 2023 s.d 27 Juni 2023;
ii. Jalur Prestasi, dimulai hari Jum’at, tangga 30 Juni 2023 s.d 6 Juli Juni 2023:
Dengan pembagian waktu pendaftaran:
• Prestasi Tahfidz Al Qur’an, tanggal 30 Juni 2023 s.d 1 Juli 2023;
• Prestasi Kejuaraan Lomba Akademik dan Non Akademik, tanggal 3 – 4 Juli 2023;
• Prestasi Nilai Rapor, tanggal 5 – 6 Juli 2023;
iii. Jalur Perpindahan Orang Tua dan Zonasi: Dimulai hari Senin, tanggal 7 -10 Juli 2023.
b. Posisi calon peserta didik pada sekolah pilihan dapat dilihat secara online pada laman
www.ppdb.sumenepkab.go.id - Pengumuman Hasil Seleksi:
a. Jalur Afirmasi : Hari Jum’at, 30 Juni 2023
b. Jalur Prestasi : Hari Senin, 7 Juli 2023
c. Jalur Perpindahan orang tua dan Zonasi : Hari Selasa, 11 Juli 2023
d. Pengumuman hasil seleksi dapat diakses melalui laman: www.ppdb.sumenepkab.go.id
dan papan pengumuman sekolah tujuan3.
Pendaftaran Ulang:
- Pendaftaran ulang dilaksanakan serentak untuk semua jalur: Selasa s.d. Kamis, 11 s.d
13 Juli 2023 - Calon peserta didik baru yang dinyatakan lulus seleksi dan tidak melakukan daftar ulang
pada sekolah tujuan sampai pada batas waktu tersebut dinyatakan mengundurkan
diri/gugur.